Bandar Lampung, Harianduta.com-Bakal Calon Gubernur Lampung dari Partai Golkar Hanan A Rozak kembali menggelar nonton bareng (Nobar) gratis, mendukung Timnas Indonesia VS Irak memperebutkan juara tiga di Ballroom Hotel Horison, nanti malam, Kamis (2/5/2024) mulai pukul 20.30 WIB.
Tony Eka Chandra, salah satu orang dekat Hanan A Rozak melalui siaran pers yang disebar melalui pesan WhatsApp, mengajak seluruh masyarakat Lampung pecinta bola untuk hadir nobar bersama Bacagub Hanan A Rozak.
Acara terbuka untuk masyarakat umum, dan gratis. Silakan datang untuk meramaikan. Mari kita dukung bersama Timnas kita, semoga malam ini berhasil jadi pemenang,” kata Tony.
Sama seperti nobar sebelumnya saat Timnas melawan Uzbekistan, panitia acara dari Sahabat Hanan menyiapkan Snack, Kopi/Teh Gratis Untuk 1.000 (Seribu) orang penonton yang hadir.
“Kami juga menyiapkan hiburan live musik agar acara lebih meriah,” tutupnya. (**)