Pemkot Siapkan 500 Juta Untuk Andaikan Pasar Murah

35 views

Bandar Lampung, Harianduta.com-Pemerintah Kota Bandar Lampung menggelontorkan dana Rp 500 juta guna menggelar pasar murah saat ramadan.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Perdagangan Pemkot Bandar Lampung, Wilson Faisol. “Pemkot akan menggelar pasar murah di 126 kelurahan 20 kecamatan saat ramadan hingga menjelang idul fitri,” kata Wilson, Minggu (10/3/2024).

Ia pun menuturkan, pasar murah Pemkot Bandar Lampung ini bakal digelar hingga 3 putaran.

Wali Kota maunya 3 kali putaran pasar murah ini,” tuturnya.

Wilson menerangkan, adapun sejumlah bahan pangan yang akan dijual di pasar murah meliputi beras, telur, terigu, daging, minyak, gula dan lainnya.

“Tentunya harganya akan lebih murah dibanding harga pasaran,” bebernya.

Untuk waktunya kapan, yang jelas puasa ini, tapi nanti kita infokan lebih lanjut.

Sementara Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana sebelumnya mengungkpakan, guna menekan inflasi di Kota Tapis Berseri, pihaknya bakal menggelar pasar murah selama ramadan.

“Nanti Disdag akan menggelar pasar murah, semua harga bahan pokok yang dijual kita subsidi,” kata Eva.

Eva menyebut, hal itu selain menekan angka inflasi, juga bentuk kepedulian Pemkot Bandar Lampung kepada masyarakat.

“Pemkot terus memberikan yang terbaik untuk warga masyarakat Bandar Lampung,” pungkasnya. (**)